Alasan Mengapa Mode Pesawat Harus Aktif Saat Naik Pesawat

5 Jan 2023 1 min read No comments lifestyle
Featured image

Saat hendak take off (terbang) dan landing (mendarat), penumpang pesawat umumnya diminta untuk mematikan perangkat elektronik, termasuk handphone atau ponsel.

Selain mematikan perangkat elektronik, penumpang pesawat juga bisa mengaktifkan airplane mode atau flight mode (mode pesawat) yang sudah tersedia di ponsel masing-masing.

Sebagai informasi, menurut Reader’s Digestairplane mode menangguhkan sinyal dan WiFi untuk sementara.

 

Jika mengaktifkan mode ini, penumpang tidak bisa mengirim dan menerima pesan. Namun mereka masih bisa mengakses informasi yang telah diunduh sebelumnya, di antaranya daftar kontak, file musik, galeri foto, dan catatan.

Tidak hanya itu, airplane mode yang aktif juga bisa menghemat daya ponsel lantaran salah satu aktivitas yang bisa menguras daya adalah menerima serta mengirim wireless signal (sinyal nirkabel).

 

Fungsi mode pesawat atau aiplane mode di pesawat

Ilustrasi pesawat.
Ilustrasi pesawat.

 

Frekuensi radio dari handphone atau perangkat elektronik lainnya bisa mengganggu komunikasi dan navigasi pesawat.

Hal tersebut juga dapat menyulitkan pilot untuk berkomunikasi dengan menara di darat, khususnya saat take-off dan landing.

Dikutip dari Kompas.com pada Selasa (18/4/2017), tentunya hal itu akan berdampak terhadap keselamatan para penumpang.

 

Handphone dengan mode pesawat yang nonaktif selama penerbangan akan terus mencoba mendapat sambungan di setiap menara komunikasi di daratan terdekat.

Aktivitas tersebut bisa mengganggu sinyal komunikasi dan navigasi. Sedangkan, untuk handphone, aktivitas tersebut bisa menghabiskan daya dengan cepat.

Kendati demikian, saat ini sejumlah maskapai penerbangan menawarkan layanan in-flight connectivity atau in-flight WiFi agar penumpang tetap terhubung selama penerbangan.

 

Namun, layanan tersebut tersedia hanya pada beberapa fase dari durasi penerbangan itu sendiri. Misalnya setelah lampu tanda sabuk pengaman dimatikan.

Terlepas dari ada atau tidaknya in-flight connectivity, para penumpang wajib menaati peraturan yang berlaku ketika naik pesawat.

 

sumber: kompas.com

Author: Gerai Kendhil

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *