Wisata Medan: 5 Ikon Kota Medan yang Menjadi Saksi Bisu Sejarah Kota Medan

Ketika melancong ke Kota Medan belum lengkap rasanya jika belum mengunjungi ikon Wisata Medan yang sebelumnya hanya dapat dilihat di buku maupun internet.

Berikut adalah 5 ikon Wisata Medan yang berdiri kokoh menyaksikan sejarah Kota Medan hingga sekarang.

1. Istana Maimun

Istana Maimun merupakan ikon Kota Medan berupa istana peninggalan kesultanan Deli yang kental dengan kebudayaan Melayu.

Istana ini dibangun pada tahun 1888 dengan arsitektur bergaya Melayu, Islam, Spanyol, India, Belanda, dan Italia.

Istana Maimun adalah salah satu tujuan wisata sejarah di Kota Medan dan telah ditetapkan menjadi cagar budaya nasional.

Alamat: Jl. Brigjend Katamso No.66, A U R, Kec. Medan Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara 20151

2. Menara Air Tirtanadi

Tak jauh dari Istana Maimun ada ikon Kota Medan lainnya yaitu Menara Air Tirtanadi.

Menara Air Tirtanadi dibangun oleh pemerintah kolonial Belanda pada 1908 sebagai tempat penampungan air bagi masyarakat Kota Medan dan saat ini dikelola oleh PDAM Tirtanadi.

Menara air yang berdiri setinggi 42 meter dan berbobot mencapai 330 ton ini merupakan tonggak kemajuan penyediaan air ledeng di Kota Medan.

Alamat: Pasar Baru, Medan Kota, Medan City, North Sumatra 20212

3. Tugu Bundaran SIB

Tugu Bundaran Sinar Indonesia baru atau yang disingkat menjadi SIB merupakan ikon Kota Medan.

Bundaran SIB dulunya disebut Bundaran Majestik yang ditengahnya terdapat tugu jam raksasa berangka romawi yang sudah tidak berfungsi lagi.

Sampai saat ini Bundaran SIB sering digunakan masyarakat Kota Medan sebagai titik kumpul aksi dan demo.

Alamat: Petisah Tengah, Medan Petisah, Petisah Tengah, Medan, Kota Medan, Sumatera Utara 20236

4. Kantor Pos Medan

Kantor Pos merupakan salah satu bangunan yang menjadi saksi bisu sejarah Kota Medan pada zaman kolonial Belanda dan masih berdiri kokoh di jantung Kota Medan hingga kini.

Kantor pos ini dibangun oleh seorang arsitek asal Belanda, Ir. S. Snuyf pada tahun 1909 dan rampung pada tahun 1911.

Memiliki arsitektural kolonial dan atmosfer yang sangat otentik membuat bangunan ini banyak dikunjungi wisatawan untuk berswafoto.

Alamat: Jl. Bukit Barisan No.5, Kesawan, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20231

5. Titi Gantung

Titi Gantung jembatan legendaris di Kota Medan yang dibangun pada abad ke-18 dengan gaya klasik ala Victoria. Pada tahun 2013 Titi Gantung sudah disahkan menjadi cagar budaya.

Jembatan ini berlokasi strategis di pusat Kota Medan dekat Stasiun Kereta Api dan Mall Centre Point.

Dari Titi Gantung anda dapat menikmati keindahan gedung-gedung pencakar langit Kota Medan.

Alamat: Jl. Kereta Api No.2 B, Kesawan, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20111

sumber: tribun-medan.com

Author: Gabs Art

Leave a Comment